1. Mencari rute penerbangan
Temukan maskapai sesuai jadwal dan tujuan penerbangan yang Anda inginkan.
2. Pilih Jenis Maskapai dan Harga Tiket
Pilihlah sesuai dengan jadwal, fasilitas, dan harga yang Anda inginkan.
3. Isi Data Diri Secara Lengkap
Jangan lupa untuk mengisi data diri penumpang yang akan berangkat dengan lengkap dan benar.
4. Pembayaran
Pilih metode pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
5. Pengiriman Voucher Pesawat
Setelah pembayaran sukses diterima, Anda akan menerima SMS dan email berisi ringkasan voucher pesawat secara instan, maksimum dalam 60 menit.
Kelebihan dan Kekurangan Tiket. com
Kelebihan
1. Sistem & Teknologi.
Selain membeli tiket pesawat Tiket.com menyediakan tiket kereta api, hotel dan juga event.
Mempunyai konversi mata uang.
Sistem pembayarannya yang mudah.
Menyediakan 14 macam pembayaran, dari transfer antar bank hingga kartu kredit.
Harga tiket tidak terlalu mahal dan banyak promo yang ditawarkan.
Pembayaran Tiket.com bisa dibayar dengan ePay BRI.
2. Content User Interface
Banyak fitur lengkap dikarenakan dapat melayani berbagai jenis pemesanan tiket.
Menampilkan langsung pemesanan tiket di home page.
Tiket.com mempunyai konten yang original mengenai penjelasan tentang web.
3. Security
Kekurangan
1. Sistem & Teknologi
Langkah-langkah pembelian tiket terlalu panjang dan banyaknya form atau data yang harus diisi terlebih dahulu.
Tidak efisien waktu dalam pemesanan tiket.
Tiket.com menampilkan harga terbaru hasil pencarian pelanggan terakhir sebelumnya.Sehingga sering data harga yang ditampilkan pada saat kita memesan sudah tidak valid lagi.
Pembayaran Tiket.com bisa dibayar dengan ePay BRI tapi tidak bisa bayar di Indomaret.
2. Content User Interface
Penggunaan icon – iconnya kurang minimalis sehingga memakan halaman.
Tata letak serta ukuran beberapa widget ataupun icon sedikit mengganggu.
Penggunaan Bahasa yang digunakan ada beberapa yang tidak konsisten.
Tiket.com tidak menampilkan rating dan review dari TripAdvisor.
3. Security
Apabila ada penipuan mengatas namakan Tiket.com, kemungkinan ada kesalahan dari customer sendiri yang kurang berhati hati.
Fitur – Fitur Tiket. com
Dapat Diskon untuk Transaksi di Aplikasi Tiket.com. Penyedia layanan online travel agent ini telah menyediakan beragam promo menarik yang hanya bisa didapatkan khusus hanya di aplikasi mobile-nya, seperti diskon 50 persen untuk hotel, Rp 30.000 setiap kursi untuk tiket pesawat, dan diskon lainnya yang totalnya mencapai ratusan ribu rupiah.
CS Tiket.com Siap Sedia 24 Jam. Pengguna tidak perlu risau jika menemukan kendala saat tengah melakukan transaksi di Tiket.com. Hal ini dikarenakan perusahaan OTA itu telah menyediakan layanan pelanggan yang siap sedia selama 24 jam setiap hari. Konsumen juga tidak perlu bingung jika ingin mencari kontak costumer service (CS) Tiket.com karena nomor telepon dan email mereka bisa ditemukan dengan mudah di dalam aplikasi. Dan yang terpenting, para CS ini adalah karyawan langsung dari Tiket.com, bukan tenaga alihdaya atau outsourcing.
Sistem Poin yang Bisa Ditukar Produk/Jasa Menarik. Setiap kali bertransaksi di Tiket.com, pengguna terdaftar akan mendapatkan poin bernama Tix Point sampai dengan 7 persen dari nilai transaksi. Tix Point akan otomatis aktif setelah pengguna terbang atau check-in. Tix Point tidak hanya dapat memberikan potongan harga langsung untuk setiap produk dari Tiket.com, tetapi juga bisa ditukar dengan berbagai barang pilihan, seperti voucher belanja, gadget, dan peralatan elektronik, dari merchant yang bermitra dengan Tiket.com.
Pesan Hotel Last Minute. Salah satu keunggulan paling menarik yang dimiliki Tiket.com adalah fitur Last Minute Hotel. Fitur ini sangat membantu bagi pengguna yang punya banyak aktivitas dan membutuhkan pemesanan hotel secara dadakan. Dengan aplikasi Tiket.com, pengguna mendapatkan kemudahan memesan hotel di saat-saat terakhir di hari ini, besok, dan lusa. Tidak hanya itu saja, pemesanan dadakan ini juga bisa dimungkinkan mendapatkan potongan harga 50 persen di aplikasi Tiket.com.
Bisa Pesan Mobil Rental. Fitur tersebut menjadikan Tiket.com sebagai penyedia layanan sewa mobil online pertama di Indonesia. Melalui aplikasi Tiket.com, pengguna bisa menyewa mobil dengan beragam pilihan jenis dan harga terbaik untuk memenuhi kebutuhan transportasi. Layanan rental mobil ini semakin sempurna karena dilengkapi dengan sopir profesional.
Inovasi
Untuk kedepannya tiket.com dibuat lebih menarik lagi, seperti langkah-langkah untuk memesan tiket dan membeli tiketnya di persingkat agar tidak terlalu panjang. Cara pembayarannya pun juga di tambah agar para customer bisa membayar dengan mudah jika tidak mempunyai atm, customer dapat membayar di indomaret atau alfamart. Meminimalisir penggunaan iconnya agar lebih rapi dan menarik saat dilihat. Tiket.com seharusnya menampilkan rating dan review dari TripAdvisor.
Comments